Atas Prestasinya Dalam Menjaga Kamtibmas, Sejumlah Personel TNI - Polri Menerima Penghargaan

    Atas Prestasinya Dalam Menjaga Kamtibmas, Sejumlah Personel TNI - Polri Menerima Penghargaan

    Mataram NTB - Kapolda NTB Irjen Pol. Djoko Poerwanto memberikan penghargaan kepada personel TNI-Polri berprestasi pada Senin (14/8/2023) saat apel pagi di Lapangan Bhara Daksa Polda NTB.

    Dalam acara tersebut, Kapolda NTB memberikan penghargaan kepada personel TNI dan Polri yang telah menunjukkan dedikasi dan kerja keras luar biasa dalam menjaga stabilitas dan keamanan wilayah Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB).

    "Saya mengapresiasi kerjasama erat antara personel TNI dan Polda NTB, dalam menjaga keamanan wilayah, " ujarnya.

    Kapolda NTB menyatakan jika penghargaan itu, menjadi momen membanggakan bagi personil penerima penghargaan.

    "Saya berharap penghargaan ini akan menginspirasi personel TNI dan Polda NTB, untuk terus meningkatkan kinerja dan kontribusi positif dalam melayani masyarakat, " ungkapnya.

    Dalam kesempatan ini, Kapolda NTB juga mengungkapkan rasa terimakasihnya kepada seluruh personel Polda NTB, atas kinerja dan dedikasi yang telah membantu institusi Polri memberikan manfaat bagi sesama.

    Dengan semangat yang tinggi, diharapkan wilayah NTB akan terus menjadi tempat yang aman, tertib dan sejahtera bagi warganya.

    "Meskipun tidak sempurna, niat yang baik dalam melaksanakan tugas adalah hal yang penting dalam memberikan manfaat bagi masyarakat, " tandas Kapolda NTB.

    Penghargaan yang diberikan Kapolda NTB kepada personel TNI dan Polri ini atas prestasi dan dedikasi mereka dalam membantu dan melaksanakan tugas Kepolisian di bidang penegakan hukum, olahraga dan pembinaan sehingga mengharumkan nama institusi Polri khususnya Polda NTB.(Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Sambut HDKD dan Kemerdekaan RI ke 78, Imigrasi...

    Artikel Berikutnya

    PH I Komang Artha Wijaya Menyayangkan Terjadi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Berikan Layanan Keamanan , Polsek Taliwang Gelar Strong Point di SDN 2 Taliwang
    AKP Regi Halili  Resmi Jabat Kasat Reskrim Polresta Mataram Gantikan Kompol I Made Yogi Purusa Utama
    Dukung Program Pemerintah, Polres Sumbawa Barat Laksanakan Bansos dan Nutrisi MANTAP
    Kapolresta Mataram Ikuti Rapat Gugus Tugas Ketahanan Pangan Mabes Polri via Zoom Meeting
    Hendri Kampai: Ujian Nasional, Standar Kompetensi Minimal Siswa dan Cerminan Keberhasilan Guru

    Ikuti Kami